tutorial python dan django di sekolah koding ?

Saya baru-baru ini belajar bikin web pake framework django, karena django pake bahasa python, jadilah saya belajar python juga. Setelah diriset ternyata python itu bahasa yang luar biasa, bahasa yang digunakan berbagai lini. contoh aplikasi bahasa pemrograman python :

- web dan internet development - Temen-temen disini mungkin sudah terbiasa dengan framework PHP seperti laravel dan codeigniter. Python juga punya web framework seperti yang saya pakai, django, yang merupakan salah satu platform untuk mendevelop website. Django bukan cuma buat back-end, tapi front-end juga bisa sekalian dikerjakan di django. - selain itu ada framework lainnya seperti Pyramid, Flask dan Bottle. - Standart library dan 3th party libraries di Phyton juga sangat lengkap, jadi mau ngapa-ngapain gampang. kita tinggal pakai aja

- saintifik dan numerik - Ini berkaitan dengan Prossing data-data. Banyak data-analyst pakai python untuk menganalisa data-data. Ini juga mulai ngetrend nih dengan hadirnya big data, start-up di indonesia semuanya pada ngumpulin data para usernya, yang nantinya bisa dikembangkan untuk melakukan manuver bisnisnya, bisa juga untuk mengembangkan AI, dll.

- edukasi - mungkin temen-temen ketika sma dulu, belajar bahasa pemrograman pascal. Nah, python ini juga sudah mulai dijadikan bahan untuk belajar pemrograman di sekolahan.

Dan ini masih ada beberapa bidang yang mengaplikasikan python sebagai bahasa pemrogramannya :

- desktop GUI - software development - aplikasi business

Kesimpulannya Python ini bahasa yang worth untuk dipelajari. Untuk para web developer, bisa menggunakan web framework semacam Django yang saya bilang diatas.

Permasalahannya, diluar sana tutorial yang berbahasa indonesia masih sangat minim. Untuk tutorial Django juga kebanyakan udah kadaluarsa, sekarang sudah v2.0, sementara disana masih 1.09 , 1.08 yang keluaran ngga tau tahun kapan.

Pertanyaannya, apakah menurut agan-agan sekolah koding perlu membuat kelas baru tentang python dan atau Django misalnya ? kalo saya sendiri sih sangat mendukung, coba kalo temen-temen setuju, komen disini, suarakan, agar bang hilman mendengar :D

avatar timelord
@timelord

140 Kontribusi 86 Poin

Diperbarui 3 tahun yang lalu

9 Jawaban:

Perlu banget ! Kalo saya ngeliatnya django itu sebagai suatu batu loncatan, artinya belajar django jangan dijadiin tujuan akhir, karna let's face it. khususnya untuk web development kemungkinan besarnya, javascript yg akan jd juara kedepannya.

sy pribadi, justru belajar django untuk membiasakan diri dengan bahasanya, python. menurut sy python ini justru yg menarik banget. landscape IT kedepannya bakal menarik untuk mereka yg terbiasa pk python. seperti yg ts bilang, AI, Data science, Maschine Learning, dll... semua bisa kita pelajarin dgn pake python.

dan disamping itu, belajar python itu fun ! sy rekomendasiin bgt buat yg baru belajar programing. (ini alasannya banyak studienkolleg di jerman, yg pake python sbg bahasa pengantar programierung 101)) syntax nya logis, rapih, dan yg terpenting powerful bgt.

+1 buat bg hilman bikin tutorial python

avatar dariant31
@dariant31

7 Kontribusi 12 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

Iyaa saya setuju jika kelas tentang Django harus di buat di sekolah koding.

avatar Mathius
@Mathius

37 Kontribusi 14 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

setuju banget, semoga bang hilman mendengar

avatar Sumantri
@Sumantri

22 Kontribusi 5 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

setuju banget, dengan kehadiran tutorial django dan flask dan yang berkaitan dengan python bisa memberi warna yang berbeda di sekolah koding :D

avatar ZeroOption
@ZeroOption

38 Kontribusi 8 Poin

Dipost 6 tahun yang lalu

akhirnya python udah ada guys !! mungkin bentar lagi django juga datang !

avatar timelord
@timelord

140 Kontribusi 86 Poin

Dipost 5 tahun yang lalu

iya udah muncul nih tutorial python, mudah2an selanjutanya yang dibahas framework django, saya sudah cari dan baca berulang2 tutorial tentang django, tapi ko masih agak kurang paham ya, mudah2an sama kak hilman dibahas dengan bahasa yang dapat lebih di mengerti :-)

avatar ridwan14
@ridwan14

36 Kontribusi 10 Poin

Dipost 5 tahun yang lalu

mungkin bang hilman sekarang lagi eksperimen pake django :D. kita nantikan saja karya beliau.. mudah mudahan cepet keluar tutorial django

avatar hikamabq
@hikamabq

31 Kontribusi 12 Poin

Dipost 5 tahun yang lalu

+1 buat ada tutorial django.. dari yang sedang semangat belajar ^^

avatar Nofialdi
@Nofialdi

1 Kontribusi 0 Poin

Dipost 5 tahun yang lalu

<div>sangat perlu, kalau dari contoh simple sih sudah dibuatkan sama baginda hilman, cuman saran saya lebih spesifik lagi terutama untuk penerapan lain, misalkan toko online diintregasi dengan merchant, scraping web dsb</div>

avatar nyemnyem
@nyemnyem

4 Kontribusi 0 Poin

Dipost 3 tahun yang lalu

Login untuk ikut Jawaban